Ganjar Pranowo Hadiri Dialog Kebangsaan di IAIN Surakarta

Jum’at, (11/10) setelah sholat Jum’at bertempat di Graha IAIN Surakarta diselenggarakan acara Sarasehan dan Dialog kebangsaan dengan tema “Generasi Milenial Siap Merawat dan menjaga NKRI”

Dewasa ini, marak perbedaan pendapat, penyebaran haox yang berakibat pecahnya persatuan dan kesatuan.

Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah hadir sebagai pembicara utama dialog kebangsaan. Disela sambutannya beliau berpesan bahwasannya melarang memakai akun bodong, atau akun anonim, juga berhati-hati dengan jari yang mudah menulis di medsos, apalagi perihal sesuatu yang belum jelas kebenarannya, atau hoax.

Turut hadir pula pendakwah nasional, Gus Miftah yang dalam isiannya menyampaikan “Indonesia itu bagaikan rumah, dan agama itu bagaikan kamar-kamarnya. Kita akan baik baik saja dengan tetangga kamar kita, kecuali kalau kita main kekamar orang lain dan mengotorinya” ujar beliau.

Dihadiri kurang lebih 600 peserta yang terdiri dari santri, dosen, mahasiswa, perwakilan badan usaha, dan juga beberapa rektor Institusi/Universitas se-eks Karesidenan Surakarta turut hadir.

Antusias peserta sangat terlihat ketika banyak mahasiswa yang bertanya dan sekaligus berdikusi berkaitan tema acara tersebut.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tasya Sayeed, Beauty Influencer Hijab yang Doyan Speak-Up

Kuota Unggah PKM Naik, Univet Bantara Sukoharjo Undang Reviewer Nasional Lagi

Video Lahiran Anak Baim Wong Jadi 1st Trending, Netizen: Kiano Tiger Wong Baby Hits Abad Ini